Kisah Dibalik "Prediksi Musisi Mancanegara yang Akan Diundang di HUT NET!" - TELEmisi

Sunday, January 28, 2018

Kisah Dibalik "Prediksi Musisi Mancanegara yang Akan Diundang di HUT NET!"

Ilustrasi Blogging (visualhunt.com)
Terkadang selera pasar memang sangat sulit untuk dipahami. Kadang ketika saya selesai menulis sebuah artikel, dalam hati saya timbul sebuah keyakinan bahwa artikel ini akan “meledak”. Pada kenyataannya, tidak terlalu. Namun justru terkadang ketika saya membuat artikel yang saya rasa gak bakal terlalu meledak, trafficnya justru sebaliknya.

Salah satu pengalaman yang paling berkesan bagi saya adalah yang berkaitan dengan artikel saya sekitar setahun yang lalu berjudul “Prediksi Musisi Mancanegara yang Akan Diundang di HUT NET 4.0!”.

Screenshot Artikel "Prediksi Musisi Mancanegara yang Akan Diundang di HUT NET 4.0!"

Ketika sedang ingin menulis suatu hari, saya sedang berada didepan layar komputer dan brainstorming akan menulis apa. Saya iseng-iseng scrolling timeline Twitter dan menemukan beberapa orang yang sedang penasaran dan menebak-nebak siapakah kira-kira bintang tamu musisi mancanegara yang akan diundang NET dalam acara ulang tahunnya.

Kebetulan topik pembahasan ini juga selalu menjadi hal yang membuat saya penasaran setiap tahunnya. Tidak bisa dipungkiri bahwa acara HUT NET TV merupakan salah satu HUT televisi yang paling keren dan berkelas. Bahkan, mereka dengan bangga menggunakan tagline “The Most Wanted Event Of The Year”.

Setelah berpikir dan menimbang sejenak, akhirnya saya memutuskan bahwa ini adalah ide artikel yang cukup menarik untuk dibuat. Tetapi disisi lain, saya juga tidak mau asal tulis nama artis. Walaupun dalam kemasan “prediksi”, tetap harus ada dasar-dasar pemikiran, bukan?

Maka mulailah saya membuat beberapa paragraf awal dengan modal pola pikir sederhana saya sebagai seorang pengamat dan penonton televisi. Ini merupakan salah satu senjata yang ampuh bila kita ingin mulai menulis, usahakan kata-kata yang kita gunakan sederhana dan bisa dipahami semua kalangan agar pesan yang ingin kita sampaikan berhasil ditangkap penonton dengan baik.

Saya menulis artikel itu dalam jangka waktu yang cukup lama. Kalau biasanya saya menulis satu artikel selama kurang lebih 30 menit, saya mungkin menghabiskan waktu lebih dari 60 menit untuk artikel ini. Berdasarkan modal “tebak”, searching, serta didukung masukan dari beberapa pihak, saya menuliskan beberapa nama artis internasional yang mungkin diundang menurut saya.

Setelah selesai menulis draft 1, jujur saya cukup terkejut. Mengapa? Karena jumlah kata dalam draft tersebut mencapai 1500 kata! Jujur, jumlah yang terlalu banyak untuk satu artikel. Maka langkah berikutnya yang saya lakukan adalah menyortir dan menghapus bagian-bagian yang saya rasa terlalu panjang.

Jangan pikir menghapus tulisan kita itu mudah, apalagi kalau kita merasa setiap bagiannya sudah sangat baik dan sesuai dengan apa yang kita inginkan. Pasti akan sangat disayangkan.

Tetapi akhirnya, saya berhasil mengurangi beberapa bagian hingga sampai di angka kurang lebih 1000 kata. Sudah merasa puas dengan jumlah katanya, lalu saya post artikel itu.

Singkat cerita, artikel yang satu ini cukup ramai diperbincangkan dan dibaca. Bahkan ini menjadi salah satu artikel dengan jumlah pembaca dan komentar terbanyak selama saya menulis! Tentu kalau ditanya bagaimana perasaannya, saya akan jujur mengakui bahwa saya merasa senang.

Tetapi justru hal ini membuat hidup saya sedikit tidak tenang. Sejak awal Januari 2018, Twitter dan Instagram TELEmisi ramai dengan pertanyaan apakah saya akan kembali membuat artikel serupa tahun ini. Jawaban saya, Iya, saya akan kembali membuat artikel serupa.

Pasti buat nyari traffic? Mau percaya atau tidak, tetapi saya tidak fokus mengincar hal itu. Saya hanya ingin seru-seruan serta meramaikan pembahasan topik menarik ini. Dengan membuat artikel ini, saya seakan-akan membuat sebuah wadah diskusi mengenai HUT NET. Artikel prediksi tahun lalu saja dikomen hingga hampir 100 orang!

Jadi, kapan artikel “Prediksi Musisi Mancanegara yang Akan Diundang di HUT NET 5.0!” rilis? Saya belum bisa memberi tanggal pasti, tetapi menurut perhitungan saya akan rilis antara awal atau pertengahan Februari. Saya ingin memberikan “prediksi” yang semoga bisa seakurat mungkin. Kalau ada yang mau ikut menebak-nebak, boleh banget lho! Siapa?

Nantikan, hanya di TELEmisi! #MajuTerusPertelevisianIndonesia

8 comments:

  1. Prediksi gue di net 5.0
    1. The Chainsmokers (second line).
    alasannya?! Beberapa hari yg lalu di tonightshow, Vincent entah cuma keceplosan atau becanda dia nyebut The Chainsmokers jadi salah satu pengisi acara net 5.0. ditambah lagi akun resmi twitter The Chainsmokers ngefollow akun twitter netmediatama. Silahkan dicek sendiri kalau gak percaya.

    2. Bruno Mars / Ed Sheeran (Headliner)
    prediksi gue diantara mereka berdua yg jadi headliner-nya (kyk Demi Lovato & Jessie J). Tapi gue condong ke Bruno Mars alias feeling doang.

    3. Luis Fonsi / Camila Cabello (third line). alasannya?! lagu mereka happening bgt di taun 2017. Despacito & Havana. Jadi mungkin salah satu diantara mereka berdua.

    Gue gak menaruh ekspektasi tinggi utk siapa penyanyi internasional yg akan muncul di Net 5.0. Tapi melihat aktifitas yg gak biasa, yg belum pernah dilakukan oleh Net di media sosial mereka yaitu nyinggung soal net 5.0 di awal tahun bikin survey dan bikin pertanyaan semoga petjah deh pengisi acara internasionalnya. Semoga hype yg dimunculkan Net di medsos mereka menjanjikan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tapi bisa jadi juga kenapa dibuat survey dan pemanasann hut net lebih cepet karena bulan mei itu bulan ramadan dan net tahun ini dapet tugas buat persiapin opening sama closing ceremony asian games. Jadi mungkin kalo net 5.0 nanti keliatan biasa aja jangan heran soalnya pikiran mereka terpecah buat 2 acara besar. Seperti net 4.0 yg buat sebagian besar penonton merasa biasa aja tapi ternyata net harus nyiapin countdown asiam games bulan agustus kemarin. Tapi semoga aja kualitas net 5.0 ga turun dan tetap bagus

      Delete
    2. emang sih. tahun ini NET fokus ke 3 event gede. ica, opening & closing asian games. tapi kalo ngomongin asian games, pak wishnutama & NET sebenarnya gak sendiri untuk menggarap. ada kolaborasi ama broadcaster lain nantinya. bersama andi chairil & team (trans 7), herty purba & team (rtv), & indra yudhistira & team (emtek). jadi secara teknis yg menghandle emg NET tapi disupport juga ama team broadcast lain. gue berharap sih semoga ica taun ini kualitasnya tetep oke.

      Delete
  2. prediksi gua Guest Stars di Net 5.0 itu:
    1. Camila Cabello / Dua Lipa , tapi gua lebih prediksi ke Dua Lipa
    2. The Chainsmokers (Yakin gua dia jadi performer di net 5.0)
    3. Charlie Puth
    4. Bruno Mars (ini antara iya/enggak) Soalnya pernah di salahsatu akun instagram promotor pernah ada yang nanya ke dia salahsatu stasiun tv (dia gak nyebutin sih stasiun tv mana, tapi feeling gua NET dah). nanya tentang undang bruno mars gitu

    ReplyDelete
  3. Kayanya dua lipa deh. Dia mau tour asia bulan mei

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tapi dulu dia udah pernah diundang di SCTV. Apa diundang lagi?? Maybe sih..

      Delete
  4. Hmm klo kata gua yg diundang nanti kang Sule

    ReplyDelete