Wow, Jonas Blue Mengupload Video Penampilannya di NET 4.0! - TELEmisi

Tuesday, January 30, 2018

Wow, Jonas Blue Mengupload Video Penampilannya di NET 4.0!

Screenshot Penampilan Jonas Blue Membawakan Lagu "Perfect Strangers" (Youtube JonasBlueVEVO)
Ketika video-video HUT NET 4.0 tahun lalu di upload ke Youtube, ada yang aneh. Kenapa semua video yang ada Jonas Blue tidak diupload? Hal ini menimbulkan rasa penasaran bagi saya dan banyak viewers video-video HUT NET 4.0 lainnya.

Ada yang bertanya mengapa, menyayangkan hal ini, bahkan yang sok menjelaskan mengapa dengan mencoba menebak apa yang dipikirkan seorang Wishnutama!

Pihak NET sendiri tidak memberikan penjelasan resmi mengapa semua video penampilan Jonas Blue tidak di-upload sehingga saya hanya bisa menerka-nerka mengapa. Sejak awal, saya beranggapan bahwa hal ini merupakan permintaan dari pihak Jonas Blue. Hal ini karena kalau kita amati semua penampilan lain dalam HUT NET 4.0 termasuk Robin Thicke, bahkan seluruh penampilan musisi internasional pada tahun-tahun sebelumnya juga di-upload secara lengkap ke Youtube.

Ada beberapa alasan yang sempat saya pikirkan. Mungkin pihak Jonas Blue tidak ingin diupload karena penyanyi yang hadir bukan merupakan penyanyi aslinya. Misalnya lagu “Perfect Strangers”, yang membawakannya bukanlah JP Cooper, sang penyanyi asli lagu ini melainkan penyanyi lain. Tetapi saya rasa alasan ini cukup kecil kemungkinannya.

Alasan lainnya, mungkin karena pada waktu itu ada lagu Jonas Blue berjudul “Mama” yang pada saat itu baru dirilis sehingga pihak Jonas Blue ingin mem-push video aslinya terlebih dahulu dan jangan terbagi dengan video-video diluar pihak mereka. Alasan ini menurut saya masih lebih memungkinkan.

Saya terus menebak-nebak hingga beberapa hari yang lalu, akhirnya saya mendapatkan jawabannya! Saya diberi link sebuah video oleh seorang teman saya, dan ternyata itu merupakan sebuah link video di channel Youtube resmi Jonas Blue. Ternyata channel tersebut meng-upload video Jonas Blue ketika tampil di acara NET 4.0 membawakan lagu “Perfect Strangers”! Betapa terkejutnya saya!

Hingga artikel ini diluncurkan, pihak Jonas Blue baru mengupload satu video. Belum tahu apakah lagu-lagu lainnya juga akan diupload.

Jadi ternyata, video penampilan Jonas Blue tidak diupload di channel Youtube NETMEDIATAMA karena di upload di channel Youtube resmi Jonas Blue!

Hal ini menurut saya merupakan salah satu tolak ukur kesuksesan NET TV dan Wishnutama. Mengapa? Dalam salah satu interview Wishnutama bersama Sarah Sechan beberapa tahun silam, ia sempat menjelaskan alasannya mengundang artis internasional untuk mengisi acara HUT NET bukanlah sekedar untuk kebanggaan, prestige, atau pamer, tetapi juga untuk memperkenalkan musisi-musisi lokal kita ke luar mengingat dunia yang sudah semakin borderless ini.

Dengan diuploadnya video ini di dalam channel Jonas Blue, nama acara NET 4.0 dapat juga diketahui oleh orang-orang dari berbagai belahan dunia. Ketika mereka mengetahui minimal nama acara ini, ada kemungkinan mereka akan mencari video-video lainnya.

Selain itu, saya juga menggangap ini sebagai pengakuan dan apresiasi terhadap kualitas treatment baik tata panggung, lighting, hingga sound dari NET TV sehingga dari pihak Jonas Blue sendiri tidak segan meng-upload-nya pada channel mereka.

Nah, sebenarnya apakah dari pihak Jonas Blue membeli video ini agar dapat ditayangkan di channel Youtube mereka? Kayaknya kalau saya bahas di artikel ini juga bakal jadi kepanjangan, so saya akan lanjutkan di artikel berikutnya.

Gimanapun, pasti bangga banget sih ada video acara TV Indonesia yang bahkan diupload di channel Youtube DJ terkenal dunia! Oh ya, bangga boleh tapi buat kalian para orang-orang Indonesia, jaga sikap yah di kolom komentar! Jangan buat malu, oke!

3 comments:

  1. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  2. Yang menjadi bangga, kayaknya ini first time acara televisi Indonesia dibeli sama musisi luar dan yang menjadi pertanyaan berapa harga pembelian acara ini ? hanyalah sebuah misteri

    Dan full live streaming NET. 4.0 setelah saya cari-cari :v https://www.youtube.com/watch?v=tL1OAffKgug

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyes, pertama kalinya setahu saya. Harga, masih saya dalami. Semoga dalam waktu dekat saya bisa mendapatkan informasi pastinya. Kalau saya dapat, pasti langsung saya share hehe. Ngomong-ngomong gimana sih sampe bisa dapet link itu?? Udh unlisted lho.. Btw thx, jadi bisa nonton semua penampilan Jonas Blue hehe!

      Delete